URGENSI LITERASI AL-QUR’AN DALAM MENINGKATKAN SEMANGAT BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA DI SMA NEGERI 2 BONE

YUSRIA, EVI (2022) URGENSI LITERASI AL-QUR’AN DALAM MENINGKATKAN SEMANGAT BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA DI SMA NEGERI 2 BONE. Other thesis, IAIN Bone.

[thumbnail of SAMPUL REVISI PENGUJI-dikonversi (2).pdf] Text
SAMPUL REVISI PENGUJI-dikonversi (2).pdf

Download (12kB)
[thumbnail of KATA PENGANTAR REVISI PENGUJI (2).pdf] Text
KATA PENGANTAR REVISI PENGUJI (2).pdf

Download (38kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI SKRIPSI REVISI 3 (2).pdf] Text
DAFTAR ISI SKRIPSI REVISI 3 (2).pdf

Download (15kB)
[thumbnail of ABSTRAK REVISI PENGUJI (1).pdf] Text
ABSTRAK REVISI PENGUJI (1).pdf

Download (9kB)
[thumbnail of BAB IV SKRIPSI REVISI 3 (2).pdf] Text
BAB IV SKRIPSI REVISI 3 (2).pdf

Download (16kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (205kB)

Abstract

Skripsi
ini
membahas
mengenai
urgensi
literasi
al-Qur’an
dalam
meningkatkan semangat belajar pendidikan agama Islam siswa di SMA Negeri 2
Bone. Hal penting yang dikaji dalam skripsi ini yakni, Bagaimana pelaksanaan
literasi al-Qur’an pada siswa di SMA Negeri 2 Bone. Bagaimana semangat belajar
pendidikan agama Islam pada siswa di SMA Negeri 2 Bone. Serta bagaimana
kontribusi literasi al-Qur’an terhadap semangat belajar pendidikan agama Islam siswa
di SMA Negeri 2 Bone. Untuk memudahkan pemecahan masalah tersebut, digunakan
metode penelitian lapangan (Field Research) melakukan pendekatan teologis
normatif, paedagogis, dan psikologis dengan menggunakan teknik observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan
analisis deskriptif kualitatif dengan tiga tahap yaitu tahap reduksi data, penyajian data
(display data) dan tahap verifikasi atau kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama pelaksanaan
literasi al-Qur’an yang diadakan di SMA Negeri 2 Bone telah terlaksana dengan baik
dan tertib, yakni dilaksanakan setiap hari Jumat dan telah terjadwal setiap jam
pertama di hari Jumat dengan melibatkan 32 ruang kelas. Guru pendidikan agama
Islam yang terdiri dari 4 orang secara bergilir memandu dan memimpin literasi al-
Qur’an. Kegiatan ini dimaksudkan agar siswa memiliki pemahaman membaca al-
Qur’an dan mengetahui makna al-Qur’an untuk pembinaan spiritual mereka. Kedua
Semangat belajar pendidikan agama Islam pada siswa di SMA Negeri 2 Bone dapat
dilihat dari beberapa indikasi, seperti persiapan siswa sebelum mengikuti pelajaran,
umpan balik yang cepat diberikan oleh siswa pada proses pembelajaran, serta
semangat dalam mengikuti proses pembelajaran.
Ketiga kontribusi literasi al-Qur’an terhadap semangat belajar pendidikan
agama Islam siswa di SMA Negeri 2 Bone merupakan kunci utama dalam
membelajarkan peserta didik pada materi pendidikan agama Islam karena semua
materi dasarnya adalah al-Qur’an. Dengan adanya kegiatan ini membuat siswa giat
dalam membaca al-Qur'an, memahami maknanya sehingga dapat diaplikasikan dalam
kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat
yakni dengan membiasakan perilaku terpuji dan menjauhi perilaku tercela.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Skripsi
Divisions: Fakultas Tarbiyah (FTar) > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: IAIN BONE
Date Deposited: 08 Aug 2022 01:44
Last Modified: 08 Aug 2022 01:44
URI: http://repositori.iain-bone.ac.id/id/eprint/1234

Actions (login required)

View Item
View Item